Sebut Netizen Indonesia Paling Tidak Sopan, Instagram Microsoft Digeruduk, Sampai Tutup Komentar

Sebut Netizen Indonesia Paling Tidak Sopan, Instagram Microsoft Digeruduk, Sampai Tutup Komentar

AKUN Instagram Microsoft tutup komentar. Gara-gara sebuah survei yang menyebut netizen Indonesia paling tidak sopan di ASEAN.

Hal itu berdasarkan hasil studi tahunan, \"Civility, Safety, and Interactions Online 2020\". Hasil ini dirilis bersamaan dengan temuan dari Digital Civility Index ( DCI) 2020.

Studi ini bertujuan untuk mengukur tingkat kesopanan digital dari pengguna internet dunia saat berkomunikasi di dunia maya.

Pelaksanaan survei ini berlangsung sejak April hingga Mei 2020.

Baca juga: Cuitannya Soal Nurdin Abdullah Viral, Tsamara Amany Bilang Begini

Disebutkan bahwa riset ini mencakup 9 wilayah Asia-Pasifik (APAC), yaitu Australia, India, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, dan Vietnam.

Terkait topik kesopanan digital, Regional Digital Safety Lead, Asia-Pasifik, Microsoft, Liz Thomas menyampaikan, kesopanan digital dinilai sangat penting untuk meningkatkan kesadaran dan mendorong interaksi online yang positif.

Perlu diketahui, Microsoft tidak memaparkan laporan DCI untuk negara Asia Tenggara lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: